Jika menyebut nama kota Tuban, yang terbayang tentu lokasi wisata islami. Sebab di kota ini terdapat makam salah satu dari wali songo yang sangat terkenal berkat dakwah islamnya. Saat mengunjungi kota ini, Anda bisa berziarah langsung ke makam wali. Saat memasuki kawasan ziarah, Anda yang gemar berbelanja bisa langsung dimanjakan dengan jajaran pasar di pinggir jalan. Harga yang ditawarkan pun relatif murah. Selesai berziarah, Anda bisa langsung melanjutkan perjalanan ke beberapa tempat wisata seperti di bawah ini.

Pantai Sowan

Pantai dengan pasir yang begitu putih. Pemandangannya bisa dibilang unik karena pemandangannya yang memadukan antara hutan dan juga pantai dengan pasir yang sangat putih. Desa Bogorejo, Kecamatan Bancar. Sekitar 35 meter kota Tuban. Mengajak keluarga ke Pantai Sowan di akhir pekan, pasti akan memberi kesan sangat menyenangkan.

Pantai Remen

Pantai Remen memiliki pemandangan yang tak kalah dari pantai-pantai lainnya. Pasirnya juga sangat putih. Pantai yang terletak di Desa Remen, Kecamatan Jenu ini sangat cocok untuk berenang ataupun memancing. Berlibur ke pantai Remen tentu akan membuat Anda ketagihan untuk kembali datang.

Goa Akbar

Kota Tuban memang dikenal memiliki banyak goa, salah satu yang banyak digemari adalah goa Akbar. Di tempat ini, Anda pasti terkagum saat menikmati pemandangan perut bumi. Nama goa Akbar ini konon diberikan oleh Sunan Bonang, ketika pertama kali melihat goa tersebut, beliau langsung mengucapkan, “Allahu Akbar.” Goa ini sudah dilengkapi dengan fasilitas penerangan, jadi Anda bisa langsung menikmati keindahannya.

Air terjun Nglirip

Tuban juga memiliki wisata air terjun yang patut dibanggakan. Pemandangan air terjun di sekitar hutan tentu akan memanjakan Anda. Air terjun kehijauan ini memiliki ketinggian sekitar 30 meter dan lebar 28 meter. Lokasi wisata ini sangat cocok sebagai pengisi waktu akhir pekan bersama keluarga. Jangan lupa diabadikan dalam jepretan ya.

Ponpes Perut Bumi


Di mana lagi Anda temui lokasi wisata unik seperti ponpes perut bumi? Masjid dan pondok yang letaknya di dalam goa barangkali hanya ada di kota Tuban. Ponpes Perut Bumi Al-Maghribi ini dibangun di dalam goa mati. Pertama kali digagas oleh Kyai Subchan Mubarok. Saat ini sukses menjadi magnet bagi para wisatawan untuk datang berkunjung dan melihat langsung keunikan lokasi masjid dan ponpes perut bumi.